Sabtu, Mei 23, 2009

Manfaat Teh Hijau




















Teh hijau, yang sedang terkenal belakangan ini, ternyata memiliki manfaat yang begitu banyak, diantaranya:
  1. mencegah resiko terkena kanker
  2. menyejukkan dan melindungi kulit
  3. mencegah dan menurunkan tekanan darah tinggi
  4. menurunkan kadar kolesterol
  5. menurunkan resiko terkena berbagai penyakit hati&stroke
  6. menjaga daya ingat
  7. membuat kita awet muda
  8. menurunkan berat badan
  9. bermanfaat untuk kesehatan gusi
  10. mencegah sesak nafas
  11. membuat rileks dan mengurangi stress
  12. mengurangi bahaya rokok
  13. mencegah timbul alergi
  14. memperlambat osteoporosis
  15. menghalang penularan virus HIV
Bahkan, sekarang telah terungkap bahwa teh hijau bisa mencegah timbulnya kanker payudara bagi wanita. Selain itu, peneliti utamanya, Dr. Gail Sonenshein, bahkan mengatakan bahwa teh sama sekali tidak mempunyai efek samping yang merugikan. Karena itu, orang tidak perlu takut mengkonsumsi tiga hingga lima cangkir teh per hari.
Maka, apa salahnya meminum teh hijau secara rutin? Toh untuk kesehatan kita juga. Lebih baik mencegah daripada mengobati.

Pembinaan Komputer

Dari Jumat kemarin, kami mengikuti pembinaan kota komputer di sekolah.Kami mulai dari jam 7 pagi sampai 12 siang. Tapi minggu besok, kami mulai dari 7.30 sampai jam5 sore. Dari kemarin aku bingung mau sekolah atau tidak. Karena kami sekolah jam 1 siang. Sebenarnya bisa sih kalo mau sekolah. Tapi aku tidak bawa buku sekolah, tidak belajar untuk ulangan, tidak buat pr, dan aku capek sekali. Jadi aku dan teman=teman tidak sekolah. Tapi kami tidak enak sama pak Har, karena sepertinya dia ingin kami sekolah saja daripada pulang. Dan hari ini, kembali kami bingung mau sekolah atau tidak. Tapi aku bilang, aku pasti tidak sekolah karena hari ini ulangan kewarganegaraan dan aku tidak belajar sama sekali. Lagi pula ada pr sejarah dan aku belum buat juga. Jadi kami memutuskan tidak sekolah. Hari ini sebenarnya anak olimpiade yang lain ada pembinaan sampai jam setengah 3. Tapi entah mengapa kami hanya sampai jam 12. Dan itu pun aku sudah capek. -_-'

Kamis, Mei 21, 2009

Jalan-jalan

Hari ini liburan sekolah karena tanggal merah. Aku lupa hari apa. Jadi aku pergi jalan-jalan dengan fredric. Pertama kami ke hypermart beli minuman. Terus karena jam 12 mau nonton Bukan Cinta Biasa, terus belum makan siang, kami beli burger di KFC terus makan di bioskop.hahaha.Filmnya bagus, bikin terharu deh. Terus habis nonton, kami makan pempek selamat. Terus ke kedai kopi. Rencananya sih mau belajar. Tapi penuh. Jadinya ngak jadi. Akhirnya habis dari sana kami ke wtc cari kutek.hahaha. Terus ke toko yang jual bahan-bahan untuk jahit. Aku beli lace disana. Tapi lebih mahal daripada di batik modern. huh. tapi apa boleh buat. Di Batik Modern udah kehabisan stok. Terus kami pergi beli pita untuk bandana. ada pesanan 14 bandana. Tapi kurang 2 lace. jadi 2 lagi lace nya beda. Untuk katanya beda 2 ngak apa-apa. Mulai besok-senin ada pembinaan komputer di sekolah. katanya sih dari jam 7 pagi sampai 5 sore. Ada pembinaan soalnya sebentar lagi tes provinsi. Sebentar lagi ulangan semester juga! tidakkk.. pusing.. Apalagi kimia. Aku ngak ngerti. -_- Kalo fisika dan matematika sih masih lumayan ngerti.

Rabu, Mei 20, 2009

Bandana

^^ Sampai hari ini aku udah berhasil jual 37 bando.. tapi sayangnya lace nya habis dan stok di toko udah habis. dan kemungkinan juga ngak masuk lagi. T.T jadi aku harus cari toko lain yang jual lace kayak gitu juga. Tapi aku gak ketemu yang bagus. Ada sih yang bagus. tapi harganya 2,5 kali lipat harga lace yang dulu aku beli. -_- jadi kerepotan nih cari nya.. apalagi sekarang ips1 lagi pesen 14 bando buat kembaran gitu. tapi lace nya cuma cukup untuk 12 bando! jadi aku mesti cari nih..

Sabtu, Mei 16, 2009

Nail art


Ini nih foto nail art yang baru aku buat. Simple sih. cuma pake dotting tools gitu. tapi aku suka..Sebenarnya aku baru bisa buat bunga yang kayak gini.Hahaha..eh ya, sebenarnya dotting tools nya aku ngak pake dotting tools yang sebenarnya. aku bikin alat sendiri.haha.pokoknya dari segala benda yang ujungnya bulet kayak dotting tools deh. oh ya. bisa juga nail art pake pena hi-tech yang udah macet. =p tapi fotonya ngak gitu jelas karena pake kamera hp.

Kamis, Mei 14, 2009

Dress pink

Kecewa deh.. Dress warna pink yang bermotif bunga yang aku beli di Bali, begitu di cuci langsung menyusut. Padahal aku sangat suka dress itu. Huh.. Memang sih murah, mungkin karena itu, bahannya pun bukan bahan yang berkualitas bagus. Jadi kalau di cuci, langsung mengecil gitu. Aku kaget begitu pake dress itu. Kok tiba-tiba pendek. Perasaan dulu pakenya pas-pas aja. Eh ternyata kata mamiku, itu bahannya ngak bagus, bisa menciut.. kecewa..kecewa.. ternyata barang murah belum tentu bagus.

Rabu, Mei 13, 2009

Kopi Luwak


Sudah pernah mendengar tentang kopi luwak?
Kopi luwak adalah sejenis kopi yang biji kopinya diperoleh dari kotoran luwak. Mengapa begitu? Kopi yang dimakan luwak tentunya adalah kopi yang matangnya pas dan memiliki aroma khusus. Luwak hanya menggemari biji kopi dari buah kopi terbaik. Nah, setelah luwak memakan buah kopi, biji kopi difermentasikan dalam perut luwak dan lalu dibuang bersamaan dengan kotoran.
Kemudian oleh petani, biji kopi diambil dari kotoran luwak, dibersihkan dengan membuang lapisan kulit luar sehingga tersisa biji kopi yang masih utuh yang kemudian dikeringkan menjadi biji kopi luwak.Menurut keyakinan, rasa kopi luwak ini memang benar-benar berbeda dan spesial dikalangan para penggemar dan penikmat kopi karena telah melewati fermentasi alami.

Biji kopi luwak ada 2 macam yaitu Robusta dan Arabika.Robusta lebih kecil dan Arabika lebih gepeng bulat memanjang. Kadang petani mencampurkan kedua jenis kopi ini tapi kadang juga memisahkannya. Robusta dan Arabika memiliki rasa yang berbeda.

Kopi luwak sangat terkenal sampai ke luar negeri. Bahkan, di Amerika, harga kopi luwak ini US$100 per 450 gram. Dan di London, kopi Luwak adalah kopi termahal disana karena hanya diproduksi sekitar 200 kg pertahun. Harga kopi luwak di London mencapai 50 poundsterling atau hampir 1 juta rupiah. Wow..

Di Indonesia, kebanyakan petani mengambil biji kopi di pulau Sumatra karena di pulau ini terdapat banyak perkebunan kopi dan juga merupakan habitat luwak. Namun produksi kopi luwak dari tahun ke tahun makin merosot. Hal itu disebabkan karena luwak dianggap sebagai hama oleh sebagian orang, karena luwak bukan hanya memakan kopi, tapi juga buah-buahan lain seperti pepaya, pisang, coklat, dan lain-lain. Cara terbaik untuk melindungi luwak adalah dengan menangkap semua luwak dan melepaskannya pada lahan perkebunan kopi yang luas sehingga luwak bisa berkembang biak dan juga bisa menghasilkan biji kopi terbaik.

Anda ingin mencoba? Kini kopi luwak sudah banyak tersedia di cafe-cafe, tapi masalahnya adalah, belum tentu kopi disana adalah murni kopi luwak. Dengan uang Rp300.000*, anda akan mendapatkan 100gram kopi luwak siap minum.

Tips Menyaring Informasi

Banjir informasi melanda melalui berbagai media, baik media cetak maupun media elektronik. Untuk itu, kita harus pandai-pandai memilah dan memilih informasi yang kita butuhkan dan mengandung nilai kebenaran.

Berikut ini ada lima hal yang perlu diperhatikan dalam menyaring informasi.
  1. Generalisasi. Informasi yang bersifat menyamaratakan tidak perlu dipercaya. Misalnya. "Para pedagang kaki lima itu orang yang sulit diatur."
  2. Ambigu. Penggunaann kata yang bias juga merupakan tanda informasi yang tidak valid. Misalnya, penggunaan kata seperti "banyak orang" dan "biasanya".
  3. Sumber. Setiap informasi harus jelas sumbernya. Media sering mengawali berita dengan "menurut sumber yang bisa dipercaya" atau "katanya" atau "saya dengar". Informasi yang tidak jelas sumbernya tidak perlu dipercaya.
  4. Opini. Kendati opini adalah pendapat pribadi, tetaplah harus didukung oleh fakta, data, dan argumen yang kuat. Tanpa itu semua, opini tidak memiliki bobot kebenaran.
  5. Integritas. Siapa yang bicara atau sebagai sumber berita perlu dipertimbangkan. Orang bereputasi buruk tidak perlu dipercaya sebagai sumber informasi. Orang yang punya kepentingan pribadi atau golongan juga bukan sumber informasi yang baik.
NB:Teks ini saya peroleh dari pelajaran bahasa Indonesia di sekolah tadi. Kami diberi bacaan ini dan kami berlatih membaca cepat.

Selasa, Mei 12, 2009

Jual Bandana (Bando)


Senangnya^^ lumayan banyak temanku yang berminat beli bando buatanku. Semoga aja tambah banyak yang beli.Hahaha..
ini gambar bandana nya. baru ada 3 model.
warna hitam renda putih, warna biru renda putih, dan coklat polkadot renda putih. Bagus kan?
Yang berminat email ya...

eh ya sekarang udah ada warna ungu, kuning pastel, dan pink..^^

Minggu, Mei 10, 2009

Kerusakan Hati

Penyebab utama kerusakan hati adalah:
  • tidur terlalu malam
  • bangun terlalu siang
  • tidak buang air kecil di pagi hari
  • terlalu banyak mengkonsumsi obat-obatan dan makanan yang mengandung bahan kimia
  • minyak goreng tidak sehat
  • tidak makan pagi
  • merokok
  • mengkonsumsi masakan yang terlalu mentah ataupun terlalu matang
  • pola makan yang terlalu berlebihan
Cara mencegah nya yaitu dengan mengatur pola hidup anda.

Kamis, Mei 07, 2009

Pisang Epe

Pisang epe adalah salah satu makanan khas kota Makassar. Ini adalah pisang yang dibakar dan diberi saus gula merah. Biasanya juga diberi durian. Tapi bila mau mengganti durian dengan yang lain juga bisa, seperti coklat, keju, kreasikan sendiri.

Resep Pisang Epe

Bahan

- pisang kepok yang sudah tua, di kupas.

Bahan Saus
-250 gram gula merah, iris tipis-tipis.
-100 ml air
-durian secukupnya, buang bijinya.
-1/4 sendok teh garam
-1 lembar daun pandan.

Cara membuat:
Bakar pisang hingga harum dan matang.
Rebus gula merah dan air daun pandan sampai mendidih lalu tambahkan garam dan durian. Rebus sampai kental.
Sajikan pisang yang sudah matang dengan disirami saus.
Pisang epe siap disantap.

Go Green !!!!!!

Go Green! Bumi kita sudah terancam saat ini karena begitu banyak pohon yang di tebang dan begitu banyak polusi sehingga bumi kita mengalami pemanasan global. Tapi ini ada beberapa hal yang dapat kalian lakukan untuk menyelamatkan bumi kita atau setidaknya memperlambat proses pemanasan global:
  • Gunakan listrik sehemat mungkin. Hanya menggunakan listrik bila anda benar-benar memerlukannya.
  • Menggunakan lampu hemat energi
  • Mengurangi pemakaian bahan-bahan yang merusak seperti hair spray.
  • Kurangi pemakaian AC
  • Kurangi aktivitas membakar, termasuk rokok.
  • Pergunakan lah air dingin, bukan air panas.
  • Lengkapi kendaraan bermotor dengan katalisator.
  • Mengurangi penggunaan sterofoam.
  • Belilah barang-barang yang berguna dan bisa di daur ulang.
  • Gunakan air sehemat mungkin.
  • Tanamlah tanaman di pekarangan anda dan siram dengan air hujan.
  • Bila memungkinkan, gunakanlah sepeda saat bepergian untuk mengurangi polusi udara.
  • Hindari pemakaian bahan-bahan beracun.
  • Kurangin mengkonsumsi daging, atau kalau bisa, be a vegetarian.
  • Jangan buang plastik dan bahan-bahan lain yang kira-kira bisa di daur ulang. Beri pada pemulung dan nantinya dapat di daur ulang.
  • Jangan buang sampah sembarangan.
  • Pastikan gas buang kendaraan bermotor memenuhi standar emisi
  • Lakukan Reduce, Reuse dan Recycle
  • Gunakan Produk Ramah Lingkungan
Jangan biarkan bumi kita hancur. Save our earth!

Rabu, Mei 06, 2009

Flu Babi

Belakangan ini kita sering mendengar tentang flu babi. Sebenarnya apa sih flu babi itu? Flu babi adalah influenza yang disebabkan virus orthomyxoviridae yang hidup pada babi.Virus yang menyebabkan wabah flu pada manusia ini berasal dari strain virus Influenza A type H1N1. Virus ini berasal dari gabungan virus flu burung dan flu manusia. Babi dapat menampung virus flu yang berasal dari manusia maupun burung sehingga memungkinkan virus tersebut bertukar gen dan menciptakan galur pandemik.
Kasus flu pada manusia ditemukan di United States, Mexico dan Canada. Virus Flu Babi sebenarnya sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu. Tahun 1941,jutaan penduduk Eropa dilaporkan tewas akibat penyakit Flu Babi. Namun sekarang, penyakit ini muncul lagi. Walaupun virus itu belum sampai ke Indonesia, namun kita harus tetap waspada.
Nah, bagaimanakah gejala penyakit ini?
Sebenarnya gejala nya mirip dengan influenza yaitu
batuk, demam yang muncul tiba-tiba, tenggorokan sakit, sakit kepala, pilek, kelelahan yang berlebihan dan nyeri otot. Muntah dan diare juga dapat terjadi.
Penularan virus ini yaitu penularan antar manusia melalui materi pernafasan yang dihasilkan pada waktu batuk, bersin atau berbicara.
Agar kita tidak gampang tertular virus ini, ada baiknya kalau kita melalukan berbagai upaya pencegahan seperti:
  • cuci tangan sesering mungkin dengan menggunakan sabun dan air terutama setelah batuk atau bersin.
  • tutup mulut dengan menggunakan tissue bila batuk dan bersin. lalu buang tissuenya ke tempat sampah.
  • hindari kontak dengan orang sakit

Alexander the great

Aku lagi suka main biola dengan lagu alexander the great. Sebenarnya lagunya agak diulang-ulang gitu, cuma karena background songnya bagus, aku suka aja. Sebenarnya dari dulu aku sudah suka lagu ini. Tapi dulu aku cuma dengerin aja. Sekarang baru mainin. Tapi sayangnya yang naik posisi aku kurang lancar jadi ada bagian yang agak tersendat gitu. Pingin ada background songnya tapi nggak ketemu dimana-mana. T.T

Selasa, Mei 05, 2009

Violin (biola)

Biola(violin) adalah alat musik yang mempunyai 4 senar yang dimainkan dengan cara digesek. Violin berasal dari kata vitula yang berarti alat musik bersenar. Orang yang membuat dan memperbaiki biola biasa disebut luthier. Biola juga disebut fiddle. Badan biola biasanya terbuat dari kayu (kecuali biola elektrik). Awalnya, senar biola dibuat dari usus kambing yang dijemur dan dikeringkan. Tapi sekarang, senarnya terbuat dari baja atau material-material yang lain. Senar biola bernada G-D-A-E yang dinomori 4-3-2-1(pada gambar yaitu dari kiri ke kanan). Senar mempunyai masa penggunaan yang terbatas, tergantung merk dan jenis senarnya.Biola mempunyai bermacam-macam ukuran antara lain 4/4 ,3/4, 1/2, 1/4, 1/8, 1/10, 1/16, dann bahkan 1/32! Orang dewasa biasa menggunakan ukuran 4/4. Ukuran yang lebih kecil dari 1/2 sangat jarang ditemukan.Dan mungkin hanya diproduksi dalam jumlah yang sedikit karena tidak banyak peminatnya. Apalagi ukuran 1/32. Paling-paling hanya digunakan untuk pajangan saja.
Biola dimainkan dengan menggunakan bow. Bow yang bagus biasaya terbuat dari buntut kuda. Cara bermain biola yang umum adalah dengan memegang biola dengan tangan kiri dan juga menekan senar dengan tangan kiri. Sedangkan tangan kanan digunakan untuk memainkan bow. Biasanya memainkan biola lebih susah daripada memainkan piano. Itu karena not pada piano sudah pasti, kita tinggal menekannya saja. Sedangkan biola tidak pasti. Sebagai pemula, orang harus mengira-ngira dimana ia harus menekan senar. Selain itu, bermain biola lebih susah karena selain harus menekan senar pada posisi yang benar, membaca not balok, violist juga harus berpikir tentang gerakan bow. Apakah menggunakan style legato, staccato, spiccato, dan lain-lain.

Tugas Kuliner

Selama liburan kemarin aku sangat sibuk mengerjakan tugas kuliner. Sebenarnya hari ini disuruh kumpul, yang tidak kumpul hari ini katanya ikut remidial. Tapi kami belum selesai. Jadi tadi teman2ku minta keringanan bapak supaya kumpulnya bukan hari ini. Dan ternyata bapak bilang boleh kumpul senin minggu depan. Untunglah..

Farewell Party

Kemarin malam ada farewell party yang diadain sekolahku di novotel. Acaranya dimulai jam 17.00 sampai selesai. Aku pulang jam 21.30. Pertama-tama ada drum band. Lama banget. Terus dance. Terus banyak band-band yang nyanyi. Terus Gaby&Cindy main biola,lagunya cotton eye joe. Selain itu juga ada teacher award. Bu Dwi menang 2 kategori yaitu guru disiplin dengan guru favorit. Pak Susanto menang kategori guru paling baik. Acaranya menurutku lebih meriah dan lebih bagus daripada tahun lalu. Terus terakhirnya, anak kelas 3 ke kolam renang untuk make a wish. Katanya sih tulis di kertas terus kertasnya di ikat di balon dan balonnya diterbangin. Pingin liat tapi kemarin rame yang kekolam renang, lagian kayaknya cuma boleh untuk anak kelas3, jadi aku pulang aja.

Minggu, Mei 03, 2009

Candi Muaro Jambi

Hari aku, fredric, vonny, dan bibi pergi ke candi Muaro Jambi. Kami ikut acara dari vihara sakyakirti. Waktu sampai di vihara, aku kaget karena busnya jelek. Aku sempet takut mau ikut karena ngak meyakinkan. Didalam bus sempit dan gelap. Dan ngak ada ac nya! Panas.. Terus waktu sampai di candi, aku langsung ke wc karena sudah kebelet, akhirnya aku jadi ketinggalan vonny karena mereka sudah jalan duluan. Terus kami mengikuti prosesi upacara. Lumayan lama. Dan parahnya, waktu membaca paritta, ada binatang yang mendekatiku dan aku tidak tahan lagi maka aku usir. Aku takut dengan binatang yang kayak gituan. Terus setelah selesai, kami makan siang di bawah pohon di dekat danau. Mereka semua duduk di rumput tapi aku jongkok saja karena jorok, agak basah. Terus fredric di gigit lintah tau! Jadi lukanya dikasih tembakau rokok. Terus kan kami rencananya mau shoot untuk wisata kuliner, eh waktunya ngak cukup. Jadi kami asal ngomong dan buru-buru. Terus kami langsung ke bus dan pulang. Sayang sekali, padahal aku masih pingin lihat-lihat candinya. Kompleks candinya luas sekali. Tapi sayang, candinya kurang terawat jadi orang kurang berminat untuk tamasya disana. Terusl, sebenarnya tadi aku mau lihat-lihat souvenir yang dijual disana, mana tau ada yang bagus. Eh tapi disuru naik bus buru-buru karena nanti ditinggalin. Ya udah terpaksa aku langsung ke bus.

Sabtu, Mei 02, 2009

my new dress













Ini dress baru ku. Warna hitam putih. Dan aku juga buat 1 bando pake lace dan pita hitam. Cocok sih dengan bajunya. Yang mau pesan bando nya bisa kok. email aja.

Nail Polish

Dua hari yang lalu ii ku yang dari Jakarta pulang ke Jambi. Tapi aku belum sempat ketemu dia karena dari kemarin ada tugas kelompok dan aku pulangnya sudah sore. Dia kasih nail polish banyak banget. 9 kayaknya. Warnanya juga bagus-bagus. Padahal aku baru berencana mau beli yang baru karena pengen warna putih susu dan pink muda. Eh ternyata dikasih. Beruntungnya.. Aku kemarin dengan vonny dan amel coba nail art pake penjepit rambut yang warna hitam. Hasilnya lumayan.

dress baru

Hari Jumat kemarin, aku, vonny, dan amel pergi cari baju untuk farewell party hari senin. Rencana nya aku dengan vonny cuma temenin amel karena amel yang mau beli baju. Dia mesti pake baju putih atau hitam karena dia panitia acara. Pertama kami ke lovely boutique. Kami liat-liat tapi ngak ada yang suka. Ada sih 1 baju yang amel coba, bagus sih, cuma kependekan. Jadi, dari sana kami ke kisss boutique. Aku suka 1 dress warna hitam putih. Aku coba, terus vonny bilang bagus. Jadi aku beli. Tapi agak kebesaran, jadi mbaknya bilang nanti di kecilin bisa. Terus vonny juga beli baju warna abu-abu agak silver gitu. Tapi amel ngak dapat baju. Semua baju yang dia coba, yang bagus, mahal semua.-_-. Terus kami ke wtc, keliling-keliling lama tapi ngak ketemu baju yang bagus. Jadi akhirnya pulang. Jadi sampe sekarang, amel belum dapat baju deh.

Jumat, Mei 01, 2009

Manfaat Jeruk Nipis


Jeruk nipis, selain digunakan untuk bahan masakan,ternyata juga bermanfaat bagi kulit kita.Coba cek kemasan produk kecantikan, hampir sebagian besar menggunakan jeruk nipis sebagai bahan dasar ramuan obat kecantikan tradisional di Indonesia.
  • Jeruk nipis dapat menghilangkan lemak dan minyak yang berada pada tipe kulit berminyak. Caranya hanya tinggal mengoleskan daging jeruk nipis pada kulit wajah. Terutama di daerah sekitar hidung dan pipi yang pori-porinya terlihat besar.Jeruk nipis juga dapat mengecilkan pori-pori wajah.
  • Jeruk nipis memang terbukti dapat memutihkan kulit, dengan cara menggosokan potongan jeruk nipis dibagian tubuh yang diinginkan secara rutin setiap hari.
  • Bagi anda yang memiliki masalah bau badan juga dapat diatasi dengan perasan jeruk nipis yang dicampur dengan sedikit kapur sirih, kemudian gosokkan ke sumber bau. Dalam sekejap, bau tak sedap berubah wangi.
  • Untuk menghilangkan ketombe, oleskan air perasan jeruk nipis di kulit kepala. Biarkan selama kurang lebih 15 menit, lalu keramas.
  • Untuk rambut berminyak dan cepat kotor, keramaslah menggunakan air yang diberi perasan jeruk nipis karena dapat menghilangkan minyak dan dapat membuat rambut lebih halus dan berkilau.
  • Untuk kuku yang kusam dan berwarna kekuningan, oleskan jeruk nipis pada kuku dan juga rendam kuku pada air hangat yang diberi perasan jeruk nipis.
  • Untuk merampingkan badan, setiap pagi, siang dan malam, cobalah minum perasan air jeruk nipis dengan campuran air dan sedikit gula. Dengan cara ini, berat badan Anda akan dapat terkontrol.
  • Untuk meredam demam, kompreslah dengan menggunakan air hangat yang diberi perasan jeruk nipis dan selembar daun sirih.
  • Untuk mengurangi ketegangan di tangan dan kaki, rendam kaki dengan air hangat yang diberi perasan jeruk nipis.atau bisa juga dengan menggosokkan bagian yang pegal dengan perasan jeruk nipis plus sedikit air.
  • Untuk mengobati batuk, minum lah satu sendok kecap manis yang diberi perasan jeruk nipis.
Anda tertarik mencobanya?